Microsoft Flight Simulator 2024: Menghadapi Tantangan Loading Menu yang Tak Berujung
Game simulasi penerbangan milik Microsoft, Flight Simulator 2024, yang baru saja rilis pada 19/11 segera mendapatkan rating buruk karena permasalahannya. Para pemain Flight Simulator 2024 mendapatkan tantangan baru yaitu melewati loading yang berhenti di 97%, bahkan ada yang melaporkan terjebak di sekitar enam persen.
Dikutip dari IGN, banyak pemain yang melaporkan bahwa mereka menunggu selama berjam-jam di loading screen. Loading tersebut berhenti disekitar 97 persen, alhasil muncul meme “Microsoft Flight Simulator 97” dan lelucon lainnya.
Menanggapi hal tersebut, Microsoft melalui akun X/Twitter mengatakan sedang berusaha untuk memperbaiki masalah tersebut.
“Kami mengetahui laporan pengguna tentang waktu pemuatan awal yang lama ke Microsoft Flight Simulator 2024. Dengan begitu banyak pengguna yang mengakses sim (flight Simulator 2024) secara bersamaan, kami memiliki sejumlah besar permintaan server. Kami bekerja untuk menyelesaikan masalah sesegera mungkin. Untuk pengguna yang berhenti saat loading lebih dari 90%, sebaiknya reboot (restart game). Jika tidak, kami menyarankan untuk menunggu untuk membiarkan pemuatan berjalan seperti biasa.”
Microsoft Flight Simulator 2024 merupakan seri terbaru melanjutkan Flight Simulator 2020. Microsoft memberikan beberapa tambahan dalam game terbarunya ini seperti mode karir baru, serta jenis pesawat baru seperti glider dan balon udara.
Microsoft Flight Simulator 2024 tersedia untuk konsol Xbox Series X|S dan PC Windows.