Google Mengembangkan Fitur AR Untuk Belanja Produk Kecantikan!

Google Mengembangkan Fitur AR Untuk Belanja Produk Kecantikan!

Google Mengembangkan Fitur Augmented Reality Untuk Belanja Produk Kecantikan!

Google terus menerus meningkatkan inovasinya, kali ini mereka mengembangkan fitur AR (Augmented Reality) untuk berbelanja. Fitur ini dapat digunakan untuk mencoba suatu produk sebelum membelinya. Adapun penggunaan fitur ini terdapat pada laman Google Search.

Fitur Augmented Reality Google

Google menjelaskan bahwa fitur yang dikembangkan ini diperuntukan agar membantu seseorang mendapatkan gambaran visual terkait penggunaan berbagai produk, salah satunya make up.

“Kami memperkenalkan cara baru berbelanja dengan AR di Google, untuk menemukan foundation dan cara melihat sepatu kets di tempat Anda,” tulis Danielle Buckley, Director of Product Consumer Shopping Google, dikutip dari blog resmi Google, Selasa (22/11).

Fitur baru tersebut dinamakan AR (Augmented Reality) shopping. Dengan fitu ini pengguna seakan-akan mencoba produk tertentu yang dicari melalui Google Search sebelum ia memutuskan untuk membeli produk tersebut.

Baca Juga: whatsapp-akan-merilis-fitur-kunci-layar-pada-versi-desktop

Fitur AR untuk Memilih Make Up

Dalam laman blog.google, Foundation merupakan kategori yang paling banyak dicari dalam makeup. Produk terebut juga termasuk produk paling pribadi yang dibeli. Dalam membeli produk ini perubahan warna atau nada sekecil apa pun dapat membuat perbedaan besar. Namun foto penggunaan foundation yang dipakai oleh para model di iklan tidak selalu sesuai ketika digunakan oleh pembeli.

Dalam hal ini pembeli hanya dapat menemukan contoh gambar kemasan produk. Hal tersebu membuat pembeli kesulitan untuk menemukan warna dan produk terbaik. Google menemukan suatu fakta bahwa lebih dari 60% pengguna memutuskan untuk tidak membeli barang kecantikan atau kosmetik secara online. Hal itu dikarenakan mereka tidak tahu warna atau warna apa yang harus dipilih. Kemudian 41%  pengguna juga memutuskan untuk mengembalikan barang karena itu adalah warna yang salah.

Oleh karena itu Google mengembangkan fitur belanja AR baru yang membuat pengguna lebih mudah untuk menemukan foundation yang cocok.

Cara Kerja Fitur Augmented Reality Google

Fitur ini dikembangkan dengan panduan dari merek kecantikan. Terdapat kumpulan foto yang disebut perpustakaan foto dengan 148 model yang mewakili beragam spektrum warna kulit, usia, jenis kelamin, bentuk wajah, etnis, dan jenis kulit. Didukung oleh teknologi Google, perpustakaan ini adalah langkah besar untuk mengubah cara orang berbelanja makeup online. Hal ini dapat membantu pengguna memvisualisasikan dengan lebih baik seperti apa tampilan pengguna dengan produk yang berbeda-beda.

Cara menggunakan fitur ini yang pertama pengguna perlu menelusuri  produk foundation di Google. Hal ini dapat berupa merek dari foundation tersebu, seperti “Clinique Even Better Foundation”. Kemudian pengguna akan ditampilkan warna-warna dari foundation tersebut sesuai yang digunakan oleh model pada kemasan produk. Disini pengguna dapat menggunakan fitur AR yang akan menampilkan ketika pengguna menggunakan warna yang tersedia. Setelah itu pengguna dapat membandingkan produk-produk lain dan memilih yang paling cocok dengan wajah.

Selain menggunakan fitur AR untuk make up, google juga akan terus mengembangkan penggunakan fitur AR ini pada produk lain. Produk yang dimaksud seperti furtnitur, sepau, dan sebagainya.

Anda mungkin juga menyukai