Ipad Mini 7 Meluncur di 2023?

Ipad Mini 7 Meluncur di 2023?
Foto: medium.com

Beredar rumor bahwa ipad mini terbaru atau generasi ketujuh ini akan meluncur pada tahun 2023 atau awal 2024. Seperti yang kita ketahui bersama bahwa ipad mini generasi keenam saja meluncur pada 2021 lalu, dan pada 2022 tidak ada update yang dilakukan oleh apple. Gimana yaa bentuk terbaru dari ipad mini generasi ketujuh ini? Menggunakan hardware apa ya? Apakah akan muncul dengan layar lipat?

Dalam sebuah thread yang ditulis oleh Ming-Chi Kuo melalui twitter-nya, “Apple tengah mengembangkan iPad Mini versi terbaru, (yang mana) nilai jual utamanya adalah menggunakan chipset terbaru, dan pengirimannya diyakini akan dilakukan pada akhir 2023 atau semester-I 2024”. Dan untuk ipad layar lipat sendiri kemungkinan akan hadir pada 2025.

Spesifikasi

Calon pengguna sendiri dapat menantikan kehadiran dari generasi terbaru ini pada akhir tahun 2023 atau awal tahun 2024. Pada generasi terbaru ini rumornya akan menggunakan chipset A16 Bionic. Dengan dukungan layar yang lebih besar, kamera resolusi tinggi, USB-C, dan lainnya. Rumor yang beredar bahwa ipad mini akan hadir bersamaan dengan iphone 15.

Mengapa Ipad lipat tidak hadir?

Menurut rumor yang beredar apple tidak menghadirkan ipad lipat pada 2023 atau 2024 dikarenakan biaya produksi yang mahal dari ipad lipat dan apple tidak mau mengecewakan calon penggunanya dengan produk yang bisa dibilang terburu-buru pembuatannya dan harga yang sangat mahal. Maka dari itu ipad lipat kemungkinan akan hadir pada 2025 atau 2026.

Jadi, SiTekers harus siap-siap nabung nih untuk meminang ipad generasi ketujuh ataupun iphone 15 di 2023 atau 2024 nanti.

Baca Juga: Apple meluncurkan Ipad Pro 2022 dengan Chipset M2

 

Anda mungkin juga menyukai